Mengingat bahwa pergeseran paradigma pemerintahan ke arah desentralisasi dan paradigma pembangunan beraras bawah, diperlukan adaptasi pola anutan keilmuan yang memiliki korespondensi dan relevansi dengan kontekstualita ekologi kehidupan masyarakat. Guna merespon dinamika perubahan tersebut.
Dalam kaitan itulah, peran Fakultas ini dihadirkan untuk tampil sebagai salah satu pilar penyedia sumber daya manusia handal yang berkemampuan mewujudkan karya dan karsa dalam rangka turut serta memberikan kontribusi bagi pembangunan di Tanah Papua. Sebagai bagian integral dari Universitas Cendrawasih yang telah menetapkan Perguruan Tinggi,maka Ilmu Ekonomi muncul dengan tujuan mengembangkan dimensi-dimensi perekonomian sebagai basis keilmuan.
Fakultas ini memiliki sejarah panjang. Diawali dengan terbentuknya Jurusan Ketatanegaraan dan Jurusan Ketataniagaan segera setelah berdirinya UNCEN pada 10 Nopember 1962, yang kemudian terintegrasi kedalam FHKK membawahi 3 Jurusan, yaitu : Hukum, Ketatanegaraan dan Ketataniagaan. Pada tahun 1980, FHKK diubah menjadi FIHES (Fakultas Ilmu-ilmu Hukum, Ekonomi, dan Sosial) ditandai dengan lahirnya Antropologi. Selanjutnya, FIHES dimekarkan menjadi 3 Fakultas berdasarkan Kepmendikbud Nomor: 0576/O/1983, yaitu FISIP yang membina Program Studi Ilmu Administrasi Negara dan Program Studi Antropologi Sosial, Fakultas Hukum yang membina bagian Hukum dan Fakultas ekonomi yang membina Program Studi Manajemen dan Studi Pembangunan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar